Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pengertian XAMPP, Fungsi, Komponen & Cara Instalasi

Bagi anda yang baru saja berkecimpung didunia pemrograman, mungkin masih belum mengetahui apa saja yang perlu dipersiapkan seperto toolsnya, salah satunya asatunya adalah XAMPP. 

XAMPP sendiri sudah banyak digunakan banyak orang, terlebih di kalangan para IT yang masih pemula untuk belajar diranah web developer.



Pengertian XAMPP

Bagi anda yang sedang memperdalam ilmu tentang pembuatan sebuah website, ini adalah langkah awal yang harus anda ketahui karna bisa memangkas biaaya. Karna XAMPP bertugas untuk menggantingkan hosting secara localhost dan bisa dipanggil lewat browser.

Pengertian XAMPP

XAMPP adalah web server yang bersifat open-source yang bisa digunakan pada sistem operasi cross-platfrom seperti windows, linux, solaris, dan juga MacOS.

XAMPP digunakan sebagai standalone server yang berdiri sendiri atau yang sering dikenal dengan localhost. Hal tersebut memudahkan dalam proses pengeditan, desain dan pengembangan aplikasi.

Semua file yang berhubungan dengan website anda bisa diakses melalui browser komputer. dan bisa membantu dan memudahkan webmaster untuk mengakses dan mengembangkan website.

Sejarah XAMPP

XAMPP merupakan pengembangan dariLAMP yakni (Linux Aaache, MySWL, PHP and PERL), software XAMPP merupakan project yang dikembangkan oleh Apache Friends yang didirikan Kai 'Oswals' Seidler dan Kay Vogelgesang pada tahun 2002.

Project yang dikembangkan bertujuan untuk mempromosikan penggunaan Apache web server dan sampai saat ini sudah masuk kedalam rilis versi 8.1.2 yang bisa anda dapatkan secara gratis dengan label GNU (General Public License). 

Fungsi XAMPP

Fungsi dari XAMPP berfungsi untuk menjadi server lokal yang menyimpan data sebuah website dan juga web server. 

Tugas dari XAMPP ialah untuk menguji kinerja fitur dari website yang anda bikin dan bisa menampilkan kontern website tanpa memerlukan koneksi internet. cukup mengakses melalui web browsel dengan mengetikan localhost:namafolder.

Maka dari itu, XAMPP banyak digunakan para web developer untuk melihat dan mereview hasil desain website sebelum dipublikasi ke internet menggunaan web hosting yang biasa dijual dipasaran.

Banyak manfaat yang bisa digunakan Xampp, dibawah ini fungsi utama yang dimiliki xampp dibawah ini :

  1. Mengkonfigurasi pengaturan database pada PhpMyAdmin

    Xampp mempu untuk mengatur halaman basis data pada PhpMyAdmin tanpa perlu khawatir terjadi error karna bisa diakses secara offline. Disini anda bisa mengatur semua sesuai dengan kebutuhan seperti mengedit, menghapus, mengupdate, dan menambah user pada database dengan mudah.

  2. Menjalankan laravel padal lokal komputer

    Selanjutnya adalah laravel merupakan salah satu framework php yang bertugas untuk memudahkan programmer dalam mengembangkan sebuah tampilan website. Sehingga, dengan penggunaan Xampp akan lebih mudah dalam dalam mengkonfigurasi skrip pemrograman serta membuat firut baru dengan cepat.

  3. Mangakses website secara Offline.

    XAMPP bisa anda akses secara offline tanpa memerlukan akses internet.

  4. Pengujian fitur baru pada website 

    XAMPP sangat memudahkan untuk anda malakukan pengerjaan front end maupun back end. Dalam melakukan uji testing pada website sebelum dilakukan hosting secara online.

Komponen yang ada pada XAMPP

Setelah mengetahui dan memahami tentang XAMPP sekarang  ada beberapa komponen penting didalam XAMPP sebagai berikut :

  1. Htdocs

    Htdocs merupakan nama folder yang menjadi salah satu bagian dalam xampp yang fungsinya untuk meyimpan file dan dokumen yang nantinya akan ditampilkan di web browser dalam bentuk website.

    Secara kapasistas dalam penyimpanan sendiri yaitu tergantung dari seberapa besar kapasitas hardisk, SSD di laptop atau komputer anda. Jika anda ingin website anda bisa diakses secara online maka pilihannya adalah tergantung dari pilihan saat anda membeli hosting.

  2. phpMyAdmin

    Tugas dari PhpMyAdmin adalah untuk mengelola konfigurasi pada MySQL. Untuk mengaksesnya cukup membuka browser dengan menuliskan alamat URL http://localhost/phpmyadmin setelah itu akan muncul tampilan phpmyadmin di browser


  3. Control Panel

    Seperti namanya, Control Panel memberikan kita akses lebih leluasa untuk mengatur database, menggunggah file dan melakukan konfigurasi terkait pengelolaan website. 

    Dari control panel kita bisa mengelola XAMPP dalam mengontrol (start atau stop XAMPP) serta layanan service lainnya. Untuk penerapannya nantinya akan sama pada fitur CPanel sebagai kebutuhan hosting yang bersifat online.

  4. Config

    Menu yang digunakan untuk melakukan beberapa komponen konfigurasi dasar yang ada pada XAMPP

  5. Netstat

    Menu untuk mengontrol dan memastikan apakah ada aplikasi lain yang menggunakan port XAMPP yang sedang digunakan oleh perangkat komputer

Cara Install XAMPP di Laptop dan PC

Setelah memahami tentang XAMPP, fungsi, pasti anda penasaran kan bagaimana cara untuk menginstall XAMPP di laptop atau PC? 

  1. Lakukan instalasi XAMPP

    Untuk mulai instalasi anda perlu menyiapkan softwarenya terlebih dahulu Apache Friends setelah itu anda perlu memilih XAMPP sesuai dengan sistem operasi yang anda gunakan untuk software XAMPP sendiri bisa anda download secara gratis.


    Pengertian XAMPP


  2. Setelah download selesai, silakan lakukan instalasi XAMPP KLIK kanan lalu pilih open

  3. Setelah itu akan pemberitahuan dimana proses ini akan dimulainya proses instalasi klik > Next

  4. Kemudian akan muncul pilihan bahasa, setelah itu klik > Next

  5. Selanjutnya akan mulcul pilihan aplikasi apa saja yang akan anda instal dan sesuaikan dengan kebutuhan. Untuk standa server yang berbasis CMS WordPress biasanya menggunakanan MySQL, FileZilla FTP Server, dan Apache, kemudian untuk bahasa pemrograman anda bisa memilih phpMyAdmin, PHP, dan Perl setelah itu klik Next

    Pengertian XAMPP

  6. Untuk tahapan selanjutnya, anda diminta untuk memilih lokasi file XAMPP, sebagai contoh dibawah ini kami memilih secara default. kemudian klik > Next


    Pengertian XAMPP

  7. Selah itu proses instalasi akan berjalan, setelah selesai klik saja finish dan XAMPP pun bisa anda gunakan.
Setelah itu untuk menjalankan XAMPP anda perlu untuk memulai XAMPP dengan cara klik tombol Start Apache dab MySql untuk kebutuhan database.

Setelah sudah berjalan, langkah selanjutnya anda tinggal membuka browser dan dapat mengakses localhost/(nama folder)


Pengertian XAMPP

XAMPP banyak digunakan dikalangan para IT dan digunakan untuk mengembangkan sebuah website yang bisa diakses secara offline, mungkin itu saja yang bisa kami jelaskan mengenai seputar XAMPP jika ada kritik dan saran bisa anda berikan di kolom komentar, Terima Kasih :)

Post a Comment for "Pengertian XAMPP, Fungsi, Komponen & Cara Instalasi"